Senin, 27 Februari 2012

Tingkatkan Mutu dan Produktivitas Kerja Melalui K3


 
SEMINAR – Asisten III Setda OKI, Drs HA Rahman Rusdi bersama Ketua pelaksana kegiatan, Sutrisno ST dan perwakilan Kementerian Tenaga Kerja saat membuka seminar peringatan bulan keselamatan kerja dan kesehatan kerja (K3) nasional tingkat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) di Hotel Dinesty Kayuagung, kemarin (27/2).



       KAYUAGUNG – Seminar peringatan bulan keselamatan kerja dan kesehatan kerja (K3) nasional tingkat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) diselenggarakan di Hotel Dinesty Kayuagung, kemarin (27/2). Kegiatan tersebut bertujuan guna meningkatkan mutu dan produktivitas pekerja, khususnya para pekerja yang ada di Bumi Bende Seguguk.
Peserta seminar K3 ini diikuti oleh perwakilan dari perusahaan yang ada di wilayah Kabupaten OKI dan dinas/instansi yang terkait di jajaran Pemkab OKI yang berjumlah 75 orang, dengan rincian 63 orang utusan perusahaan, 10 orang perwakilan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans), 2 orang dari perwakilan dinas/badan/kantor/bagian.
Ketua Pelaksana Seminar tersebut, Sutrisno ST, dihadapan Asisten III Setda OKI, Narasumber dari Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, kepala dinas, badan, kantor dan bagian di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKI, mengatakan, bahwa dasar pelaksanaan peringatan bulan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) adalah Undang–Undang Nomor 1 tahun 1970, tentang keselamatan kerja.
Adapun tujuan dari pelaksanaan K3 ini, kata dia, diantaranya untuk meningkatan mutu kerja dan produktivitas pekerja, terwujudnya budaya K3 masyarakat Indonesia, meningkatkan kesadaran dan ketaatan pemenuhan norma kerja K3 dan meningkatkan partisipasi semua pihak untuk optimalisasi pelaksanaan budaya K3 di setiap kegiatan usaha.
“Sasaran pelaksanaan K3 ditujukan pada sasaran tingginya tingkat pemenuhan norma K3, meningkatkan jumlah perusahaan yang mendapatkan kecelakaan nihil dan terwujudnya masyarakat yang berprilaku K3,” ujarnya seraya menyebut tema pokok bulan K3 Nasional Tahun 2012 adalah “Optimalisasi Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) untuk Peningkatan Mutu Kerja dan Produktivitas”.
Bupati OKI dalam sambutannnya yang diwakili oleh Asisten III, Drs HA Rahman Rusdi menyampaikan bahwa peringatan bulan K3 Nasional ini merupakan salah satu program pemerintah dalam upaya meningkatkan perhatian terhadap masalah ketenagakerjaan, khususnya masalah keselamatan dan kesehatan kerja (K3).
“Dengan diselenggarakannya K3 ini  diharapkan akan memunculkan pemikiran-pemikiran baru tentang penyelenggaraan K3, serta terciptanya SDM yang mempunyai bekal ilmu yang cukup mengenai penerapan K3 di setiap perusahaan,” pungkasnya. (mujianto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar